mediapesan.com | Pelabuhan Pantoloan, yang merupakan tulang punggung perekonomian Sulawesi Tengah, menorehkan catatan gemilang dalam kinerjanya sepanjang tahun 2023, berkat terobosan transformasi digital yang dijalankan oleh PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 Pantoloan.
Setelah melewati tantangan badai tsunami pada tahun 2018 lalu, transformasi digital telah menjadi kunci kesuksesan bagi Pelabuhan Pantoloan.
Dengan posisinya sebagai pintu gerbang perdagangan utama di wilayah itu, Pelabuhan Pantoloan ini terus memperluas layanannya baik untuk pelayaran dalam maupun luar negeri.
Hardin Hasjim, General Manager Pelindo Regional 4 Pantoloan, menegaskan komitmen untuk terus berinovasi demi meningkatkan pelayanan dan menggerakkan perekonomian daerah.
Kami terus berupaya untuk meningkatkan performa kinerja guna mencapai target yang telah ditetapkan, ujarnya.
Pada tahun 2023 lalu, Pelindo Regional 4 Pantoloan mencatat pencapaian kinerja yang mengesankan, dengan realisasi kinerja rerata di atas 100%.
Pertumbuhan yang signifikan terlihat dalam arus kunjungan kapal, arus barang peti kemas, dan jumlah penumpang kapal.
Dari segi kunjungan kapal, terjadi lonjakan sebesar 101,96% dibandingkan tahun sebelumnya. Sementara itu, arus barang peti kemas meningkat 108,10%, dan jumlah penumpang kapal naik sebesar 109,41%.
Hardin menekankan bahwa transformasi digital menjadi salah satu pilar utama kesuksesan ini.
Kami telah melakukan transformasi digital di hampir semua aspek, termasuk pembenahan SDM dan sarana prasarana yang dimiliki, katanya.
Dengan pencapaian gemilang ini, Pelabuhan Pantoloan berharap dapat mempertahankan dan meningkatkan kinerja di masa mendatang.
Transformasi digital bukan hanya menjadi strategi, tetapi juga kenyataan yang membawa dampak positif bagi perekonomian daerah dan negara secara keseluruhan.