Makassar (mediapesan) – Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda, Gerakan Solidaritas Mahasiswa Toraja (Gasmator) melalui press release menggelar aksi unjuk rasa di beberapa titik di Kota Makassar, Senin lalu (28/10/2024).
Aksi ini digelar sebagai bentuk kekecewaan terhadap minimnya perhatian pemerintah daerah Toraja terhadap mahasiswa yang menempuh pendidikan di luar daerah.
Menurut Ketua Gasmator, Rey, pemerintah daerah Toraja dinilai kurang memberi dukungan kepada mahasiswa rantau dari segi beasiswa, bantuan biaya hidup, akses kesehatan, dan dukungan moril.
Rey menyoroti bahwa kondisi ini sangat berbeda dibandingkan dengan daerah lain di Sulawesi Selatan, di mana pemerintah daerahnya aktif memberikan perhatian kepada mahasiswa sesuai dengan Undang-Undang No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
Kami mahasiswa rantau merasa harus berjuang sendiri tanpa adanya jaminan perlindungan atau bantuan dari pemerintah daerah Toraja, ujar Rey di sela-sela aksi di kawasan Fly Over Makassar.
Melalui aksi ini, Gasmator berharap pemerintah daerah Toraja segera memberikan perhatian lebih bagi mahasiswa rantau agar mereka mendapatkan hak yang layak dan perlindungan yang memadai. ***